Breaking News

Tim SAR Cari Nelayan Hilang, Sisir Perairan Laut Utara Selayar


SATULAYAR.COM -
Upaya pencarian terhadap Andi Adung (62), nelayan Dusun Pasi Tengah, Desa Menara Indah yang dilaporkan hilang saat melaut di sekitar perairan Pulo Pasi, Kecamatan Bontomatene, Kepulauan Selayar, pada Selasa (11/3/2025) kemarin, terus dilakukan. 

Tim SAR yang terdiri dari Basarnas Pos Selayar, TNI dan Polri serta warga Desa Menara Indah, dari pagi hingga siang ini, masih terus melakukan penyisiran di sekitar perairan laut Pulo Pasi dan perairan laut bagian utara Pulau Selayar. 

Komandan Pos Basarnas Kepulauan Selayar, Andi Raswan, saat dikonfirmasi pada Rabu (12/3/2025) siang, kepada satulayar.com mengatakan bahwa pihaknya telah melakukan pencarian sejak Selasa petang, namun pencarian tidak berlangsung lama. 

"Kondisi sudah malam, jarak pandang pun terbatas maka disimpulkan pencarian dilanjutkan hari ini. Sehingga semalam kami ada waktu untuk mengumpulkan informasi atau keterangan warga, termasuk nelayan Pulo Pasi yang pertama menemukan perahu korban," kata Andi Raswan. 

Selain itu, kata dia, Basarnas Pos Selayar juga telah mengantongi SARMAP dari Basarnas Makassar, yang dijadikan panduan pencarian terhadap korban.

"Untuk pencarian korban kami mengambil dasar dari keterangan warga yang menemukan perahu korban. Itu yang kami kombinasikan dengan SARMAP yang telah dikirim Basarnas Makassar," ujar Andi Raswan. 

Selain itu, Raswan menuturkan bahwa pihaknya juga langsung berkoordinasi dengan Stasiun Radio Pantai (SROP), sebagai stasiun radio maritim yang dapat berkomunikasi dengan kapal-kapal yang melintas di perairan laut bagian utara Pulau Selayar, untuk menyampaikan informasi adanya nelayan Pulo Pasi yang hilang saat melaut. 

"Untuk itu kami berharap jika ada kapal yang melintas dan kemudian melihat atau menemukan korban agar dapat dibantu dan memeberikan informasi kepada pihak Basarnas atau pemerintah setempat," ucap Raswan. 

Lebih lanjut, Danpos Basarnas Selayar ini tidak ingin berspekulasi terkait penyebab hilangnya korban. Namun yang pasti, pihaknya akan berupaya melakukan pencarian dan berharap korban bisa di temukan dalam keadaan selamat. 

Diberitakan sebelumnya, Andi Adung keluar melaut seorang diri pada Selasa shubuh kemarin. Namun saat siang, dimana para nelayan lainnya telah mendarat, Andi Adung tak kunjung kembali ke daratan. 

Akhirnya, warga Pulo Pasi yang keluar mencarinya hanya menemukan perahu korban yang terombang-ambing di perairan laut bagian timur Pulo Pasi. (Afd).

© Copyright 2025 - SATULAYAR.COM | JELAJAHI BERITA TERKINI